David Trezeguet memutuskan untuk tetap bertahan di Juventus meskipun spekulasi menghubungkannya dengan bakal hengkangnya pemain Prancis tersebut dari Turin santer terdengar. Striker 31 tahun tersebut dilaporkan menjadi target buruan Roma, Manchester City, dan Lyon awal tahun ini, namun Trezegol yang sudah bergabung dengan Juventus sejak 2000, tidak tertarik untuk pindah.

"Awal July ini aku akan kembali ke Turin untuk bersiap menghadapi latihan pra-musim dan membenamkan diri untuk musim baru," kata Trezeguet. "Aku masih mempunyai kontrak tersisa selama 2 tahun dan aku tahu bahwa petinggi klub menyatakan aku tidak akan dijual, dan aku merupakan bagian dari sejarah klub."

Striker internasional Prancis itu kesulitan bertahan di tim utama Juve musim lalu. Cedera membuatnya keluar dari tim utama dan gagal menjadi starting line up di bawah mantan pelatih Claudio Ranieri. Dia hanya mencetak satu gol dari 2 penampilan awal di liga.

"Musim lalu merupakan musim yang harus dilupakan karena cedera,' kata Trezeguet. "Aku juga punya sedikit masalah dengan Ranieri karena dia tidak memainkanku. Aku tidak pernah meminta untuk menjadi pemain utama, aku hanya memintanya memberiku kesempatan yang sama sebagaimana striker lain. Aku punya waktu untuk mendiskusikan hal ini dengan pelatih baru (Ciro Ferrara). Saat ini aku lebih fit dan merasa dalam kondisi yang baik."

0 comments